Aksi Pencurian Terekam CCTV, Kuasa Hukum Korban Desak Polisi Tangkap Pelaku

    Aksi Pencurian Terekam CCTV, Kuasa Hukum Korban Desak Polisi Tangkap Pelaku
    Aksi Pelaku Pencurian Terekam CCTV

    SIMALUNGUN-PEMATANG SIANTAR - Seorang ibu rumah tangga warga jalan Cempaka I, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun telah melaporkan peristiwa pencurian yang ia alami, menimbulkan kerugian diperkirakan senilai Rp 5 jutaan.

    Hal ini diutarakan Arief, S.H., selaku pendamping hukum korban Sri Dewi Mentari (26) dan dua temannya, kepada awak media ini melalui pesan percakapan selularnya, Minggu (17/07/2022) sekira pukul 11.39 WIB.

    "Sri Dewi Mentari dan dua orang temannya mengaku kehilangan 3 unit handphone Android dan dilengkapi dengan bukti rekaman CCTV, telah melaporkan kasus ini kepada pihak Kepolisian Resor Pematang Siantar, " sebut Arif di awal pesannya.

    Selanjutnya, Arief, S.H., menjelaskan, dalam kasus pencurian handphone itu, ada tiga orang korbannya. Namun, kasus itu secara resmi dilaporkan Sri Dewi Mentari alias Tari bernomor : STTLP/B/432/2022/SPKT/Res P Siantar/Sumut.

    "Isi laporannya, kasus pencurian itu terjadi di jalan Sisingamangaraja, Nomor. 29, Kelurahan Bukit Sofa, Kecamatan Siantar Sitalasari, Kota Pematang Siantar, Jumat dinihari (15/07/2022) sekira pukul 03.00 WIB, " jelas Arief.

    Lebih lanjut, Arief menyebutkan, terkait pencurian tiga unit handphone milik korbannya telah melengkapi keterangan dalam laporan, menyertakan jejak pelaku dalam rekaman CCTV sesaat sedang beraksi di lokasi kejadian.

    "Pihak Kepolisian secara profesional dapat melacak keberadaan handphone itu, berdasarkan kode IMEI. Kami juga berkeyakinan bahwa dengan adanya jejak pelaku pencurian terekam CCTV akan segera tertangkap, " tulisnya.

    Kemudian, Arief, S.H., menambahkan, mewakili pihak korban dalam kasus pencurian ini, sesuai dengan Laporan Polisi Bernomor : LP/B/527/VII/2022/SPKT/Polres Pematang Siantar/Polda Sumatera Utara, tertanggal 15/07/2022, segera terungkap.

    "Soalnya, sampai sekarang belum dilakukan penangkapan, karena pelakunya masih bebas berkeliaran, " tutup Arief.

    Kapolres Pematang Siantar AKBP Fernando maupun Kasat Reskrim Polres Pematang Siantar AKP B Manurung dimintai tanggapan melalui pesan percakapan selularnya terkait kasus pencurian tersebut.

    Sementara, korban telah melaporkan kasus itu, sesuai Laporan Polisi Bernomor : LP/B/527/VII/2022/SPKT/Polres Pematang Siantar/Polda Sumatera Utara, tertanggal 15/07/2022, hingga rilis berita ini dipublikasi belum ditanggapi.

    simalungun sumut pematang siantar
    Amry Pasaribu

    Amry Pasaribu

    Artikel Sebelumnya

    IMI Gelar Kejurnas Rally Putaran III & IV...

    Artikel Berikutnya

    Jelang Kedatangan Delegasi W-20 ke Kota...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kapolri Serukan Pilkada 2024 Aman dan Damai, Jaga Persatuan Bangsa
    Tiba di Tano Habonaron Do Bona, Kabaharkam Polri di Sematkan Seperangkat Pakaian Adat Simalungun
    Pelayan Publik dan Insan Pers Termasuk Camat Girsang Sipangan Bolon Disuntik Vaksin Booster
    Hadiri Parayaan Natal di Gereja GKPS Pematang,  Bupati Simalungun: "Apapun Kondisi Kita Tetap Bersyukur
    Viral Warga Binaan Karaokean, Diakui Kalapas Kelas IIA Pematang Siantar dan Ini Penjelasannya
    Galian C di HGU PTPN IV Kangkangi UU Nomor 32 Tahun 2009, Penggiat Sosial Desak Tindakan Hukum
    Hadiri RPL Seksi Namaposo Sinode GKPS Tahun 2022, Bupati Simalungun: Sebagai Pemuda Harus Berpikir Maju
    Gubernur Sumatera Utara dan Bupati Simalungun Terima Penghargaan Pratama Perkebunan Indonesia
    Optimalkan Lahan, Lapas Kelas IIA Pematang Siantar Fasilitasi Sarana Asimilasi dan Edukasi Bagi Warga Binaan
    Sholat Tarawih Pertama di Masjid Raya Taqwa Parapat Tahun 2022 Berjalan Penuh Hikmat
    Cegah Kemacetan Lintas Jalan ke Parapat, Sat Lantas Polres Simalungun Gunakan Barikade Pemisah Jalur
    Tak Terima Ternak Mati Diracun, Warga Moho Halangi Warga Kampung Balige Masuk ke Areal Blok E Afdeling 2 PTPN IV Unit Kebun Bah Jambi
    Antisipasi Kemacetan, Satlantas Polres Simalungun Hadirkan Mobile Patrol
    Kamar Hunian Warga Binaan Lapas Kelas IIA Pematang Siantar Digeledah, Rudi F Sianturi: Komitmen pencapaian ZI, WBK dan WBBM
    Semangat Tahun Baru, Jajaran Lapas Kelas IIA Pematang Siantar Adakan Jamuan Makan Bersama WBP
    Dana Upaya Perbaikan Gizi Masyarakat Tak Habis Digunakan, BOK Puskesmas Parapat Silfa 500 Juta Lebih

    Ikuti Kami